4 Cara Bantu Atasi Rasa TAkut Anak

  4 Cara Bantu Atasi Rasa Takut Anak. Anak yang berusia balita, sudah bisa mengungkapkan rasa takutnya pada suatu hal bisa benda atau makhluk hidup. Sebaiknya sebagai orangtua, Anda membantu anak mengatasi ketakutannya tersebut.


Menurut Psikolog Anak D'Arcy Lyness, perasaan ketakutan atau kekhawatiran yang dirasakan anak adalah hal normal dan perlu untuk mereka. Dengan menghadapi ketakutan atau kekhawatiran tersebut, anak bisa menyiapkan diri menghadapi pengalaman tidak menyenangkan di masa mendatang.

Dengan memiliki rasa takut, itu juga bisa membantu agar anak tetap aman. Misalnya saja, anak yang takut pada api akan membuatnya tidak tertarik untuk bermain korek api.

Berikut ini tips dari Lyness untuk membantu anak menghadapi ketakutan dan kekhawatirannya, seperti dilansir Kids Health:

1. Cari tahu apakah ketakutan tersebut nyata atau tidak. Meskipun kesannya sepele, baginya hal tersebut sangat nyata dan membuatnya merasa sangat takut. Cobalah bicara dengannya. Obrolan dengan anak itu bisa jadi salah satu kekuatan untuk anak mengatasi perasaan negatifnya.

2. Jangan pernah menganggap sepele ketakutan anak, sebagai cara Anda untuk memaksa anak mengatasi ketakutannya. Dengan bilang padanya, "Ketakutan kamu mengada-ada. Tidak ada monster di dalam lemari", memang bisa membuat anak mau tidur di kamarnya. Tapi perkataan tersebut belum tentu membuat anak kehilangan rasa takutnya.

3. Jangan dukung ketakutan anak tersebut. Misalnya saja, jika anak Anda takut anjing, Anda dan dia saat jalan bersama jadi menghindari jalan yang ada anjingnya. Jika hal itu dilakukan malah akan membuat anak semakin percaya kalau anjing memang menakutkan dan harus dihindari. Cobalah mendukungnya dan memberinya kasih sayang saat anak mengatasi ketakutannya.

4. Ajari anak beberapa strategi untuk mengatasi ketakutannya. Beberapa cara yang mudah, pertama, gunakan Anda sebagai 'tempatnya berlindung'. Dengan memakai Anda sebagai tempat berlindung, anak akan berusaha menghadapi ketakutannya dan kemudian kembali lagi pada Anda, lalu mencoba lagi menghadapinya. Kedua, Anda bisa juga mengajarkan anak untuk mengucapkan pernyataan positif ke dirinya sendiri.

Misalnya saja dengan mengucapkan "Aku bisa" dan "Aku akan baik-baik saja" saat ia mulai merasa takut. Ketiga, teknik relaksasi seperti menarik napas dalam-dalam juga bisa membantu. Minta anak untuk membayangkan kalau paru-parunya adalah balon dan biarkan balon tersebut mengempis perlahan-lahan.

Terimakasih anda telah membaca artikel 4 Cara Bantu Atasi Rasa TAkut Anak Silahkan baca artikel Yepi Share Everything Tentang Yang lainnya. Dan saya ucapkan juga terimakasih atas kunjungan Anda serta kesediaan Anda membaca artikel ini. Kritik dan saran dapat anda sampaikan melalui kotak komentar. Semoga Bermanfaat untuk anda.
Jangan Lupa Gabung Bersama Kami Dengan Like Facebook Di Bawah Ini :

1 komentar:

pasar herbal mengatakan...

Tips nya bagus gan...patut dicoba oleh para orang tua..thanks atas infonya...dan salam sukses atas kunjungan sobat ke gubug saya...

Posting Komentar

Jangan lupa tinggalkan komentar anda disini dan gunakan kata-kata yang bijak dalam berkomentar. Dilarang keras memasukkan segala bentuk link dalam komentar, karena itu dianggap SPAM